PHP (Hypertext Preprocessor) adalah salah satu jenis scripting language atau bahasa pemrograman skrip yang dirancang khusus untuk pengembangan web. PHP digunakan untuk membuat halaman web yang bersifat dinamis, yaitu halaman yang isinya bisa berubah sesuai data atau interaksi pengguna, seperti form login, halaman komentar, atau sistem pemesanan.
Berbeda dengan HTML yang hanya menampilkan konten statis, PHP dijalankan di sisi server (server-side), sehingga bisa berkomunikasi langsung dengan database seperti MariaDB. Hal ini memungkinkan PHP untuk menampilkan data dari database ke halaman web, menyimpan input dari pengguna, atau memproses perhitungan di belakang layar sebelum ditampilkan ke pengguna.
PHP juga mudah dipelajari dan fleksibel karena bisa digabungkan langsung dengan HTML. Oleh karena itu, PHP banyak digunakan bersama dengan web server seperti Apache dan database seperti MariaDB dalam paket yang disebut LAMP (Linux, Apache, MariaDB, PHP).
Langkah-langkah:
1. Langkah pertama dilakukan dengan langsung memasang seluruh paket PHP versi 8.2.28 yang dibutuhkan. Dalam satu langkah ini, semua komponen utama PHP ikut dipasang, mulai dari yang paling dasar hingga ekstensi penting seperti pengolah gambar, koneksi ke database, komunikasi web, enkripsi, hingga layanan php-fpm.
sudo dnf install -y php php-mysqlnd php-gd php-intl php-curl php-xmlrpc php-soap php-xml php-mbstring php-zip php-opcache php-cli php-fpm
2.Setelah pemasangan selesai, layanan
php-fpm diaktifkan agar dapat berjalan di latar belakang dan mendukung eksekusi skrip PHP pada web server. Selanjutnya, file pengujian dibuat dengan nama info.php, berisi skrip dasar PHP untuk menampilkan informasi konfigurasi server. File ini diletakkan di dalam folder root web server, dan diakses melalui browser untuk memastikan bahwa PHP telah berjalan dengan baik.sudo systemctl enable php-fpm
sudo systemctl start php-fpm
3.File konfigurasi utama PHP (
php.ini) disesuaikan agar pengaturan seperti zona waktu (date.timezone) cocok dengan lokasi server, dan pengaturan upload file sesuai kebutuhan. Dan setelah itu restart.phpinfo() yang akan menampilkan seluruh informasi tentang konfigurasi PHP di server.apache, serta memberikan hak akses baca dan tulis agar skrip PHP bisa dijalankan.






Komentar
Posting Komentar